Maling beraksi di petang hari, wartawan kehilangan motor di depan rumahnya

Jambi, Kabar berita live – Herman Tobing mungkin tidak menyangka, suara motor yang terdengar dihidupkan diluar rumahnya adalah suara motornya yang digondol oleh maling. Herman yang berprofesi sebagai wartawan ini harus menerima kehilangan satu satunya sepeda motor Honda Beat F1 berwarna merah putih yang dia miliki di depan rumahnya di daerah Laskar Arwana, Kecamatan Alam Balarajo, Selasa Sore (05/03/2024).

Ketika kabar berita live berkunjung ke TKP, awak media beransumsi pencuri cukup berani untuk melakukan pencurian motor tersebut. Selain posisi rumah berada di dalam ujung gang. Akses keluar masuk ke lokasi maupun perumahan tersebut hanya melewati satu jalan.

Herman menduga pencuri sebelumnya telah mengintai motor yang di parkir di depan rumahnya yang terletak di ujung gang. “Bila melihat posisi rumah kami di perumahan ini, saya menduga pencuri adalah orang yang mengetahui daerah ini, karena biasanya motor berada di dalam rumah atau saya ada di teras bila motor di depan rumah,” ungkap Herman.

Pencurian motor ini telah dilaporkan ke Polsek Kota Baru dan menurut informasi, pihak Kepolisian telah turun ke TKP untuk menyelidiki kasus pencurian ini. Atas pencurian ini, ditaksir kerugian Herman senilai delapan juta rupiah.(Ton)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *